PROFIL I'DAD MUHAFFIZHOT PONDOK PESANTREN ISLAMIC CENTER MUSLIM MERAPI
I’dad Muhaffizhot Islamic Center Muslim Merapi merupakan salah satu jenjang setingkat SLTA khusus akhwat di Pondok Pesantren Islamic Center Muslim Merapi Mliwis, Cepogo, Boyolali yang berkonsentrasi pada hafalan Al Qur’an, di mana memiliki masa belajar selama 3 tahun.
Target Pendidikan:
1. Hafal 30 Juz Alqur’an
Hafalan dimulai dari juz 30,29, 28, 27, 26, 1, 2, dst. dengan target setiap semester sebagai berikut:
– Semester 1 : 4 Juz
– Semester 2 : 6 Juz
– Semester 3 : 6 Juz
– Semester 4 : 7 Juz
– Semester 5 : 7 Juz
– Semester 6 : melancarkan
2. Pendidikan Dasar-Dasar Agama Islam dan Bahasa Arab
Melalui program pembelajaran materi diniyah; Tauhid, Tafsir, Hadits, Fiqih, Siroh, Akhlak, Tajwid, Bahasa Arab, Nahwu dan Shorof.
3. Program Pendidikan Formal
Program pendidikan formal merupakan program untuk mendapatkan ijazah formal tingkat SLTA dengan menginduk di SMA BK 1 Boyolali. Pada setiap pekan ada guru dari SMA BK 1 Boyolali yang datang untuk memberikan materi pelajaran non diniyah.
4. Keterampilan dalam Rumah Tangga
Melalui program piket masak dan kebersihan lingkungan diharapkan santriwati memiliki ketrampilan dalam mengurus rumah sebagai persiapan menuju kehidupan berumah tangga.
5. Keterampilan Dasar Pengembangan Diri
Melalui pelatihan dasar menjahit dan memasak. Dengan mengadakan pelatihan dan perlombaan memasak secara berkala.
6. Akhlak dan Karakter Mulia
– Melalui penerapan Peraturan dan Tata Tertib Pesantren, kajian materi akhlak dan nasehat individu diharapkan bisa membentuk pribadi santriwati yang berakhlak mulia.
– Program kunjungan orang tua secara berkala dan terjadwal, dengan ini diharapkan ada peran orang tua secara langsung untuk memberikan pendidikan akhlak dan membangun kedekatan dengan orang tua yang itu juga memberikan pengaruh positif dalam membentuk akhlak dan karakter santri.
– Program rihlah secara berkala di destinasi wisata Boyolali dan sekitarnya, sebagai refreshing dan menghilangkan kepenatan setelah melaksanakan kegiatan belajar. Program ini secara tidak langsung juga memberikan pengaruh positif dalam membentuk akhlak dan karakter santri.
Kabar ICMM
FASILITAS ASRAMA I'DAD MUHAFFIZHOT ICMM
Kontak Kami
- 0822-4306-7755
- www.muslimmerapi.com